Berkilau di Dunia Visual, Mahasiswa Akuntansi Syariah IAIN Kediri Menangkan Dua Kategori di Sayembara Video SPMB IAIN Kediri 2024

0

Pada tanggal 4 Maret 2024, SPMB IAIN Kediri mengumumkan penyelenggaraan sayembara kreasi video yang bertujuan untuk menggali kreativitas mahasiswa dalam menyampaikan pesan-pesan edukatif. Sayembara tersebut berlangsung hingga 31 Maret 2024 dan menarik partisipasi yang cukup besar dari mahasiswa di berbagai program studi.

Setelah melalui proses penjurian yang ketat, hasil sayembara tersebut akhirnya diumumkan pada Sabtu, 4 Mei 2024. Terdapat dua mahasiswa dari Program Studi Akuntansi Syariah IAIN Kediri yang berhasil menyabet juara pertama untuk dua kategori yang berbeda. Alwy Bayu Phamungkas dan timnya menjadi pemenang kategori video dengan viewer/komentar positif terbanyak, sementara tim yang sama juga berhasil meraih juara pertama untuk kategori video terbaik versi panitia.

Kesuksesan mahasiswa dari Prodi Akuntansi Syariah ini tentu menjadi kebanggaan tersendiri bagi seluruh civitas akademika IAIN Kediri. Prestasi tersebut juga menunjukkan bakat kreatifitas dan kepiawaian mereka dalam menyampaikan pesan-pesan edukatif melalui media visual.

Sebagai penghargaan atas prestasi yang diraih, pemenang juara pertama dalam sayembara ini berhak mendapatkan hadiah sebesar Rp. 750,000. Semoga prestasi ini dapat menjadi inspirasi bagi mahasiswa lainnya untuk terus mengembangkan bakat dan kemampuan mereka di bidang kreativitas dan media.

About author

No comments

KONTAK

KONTAK   Program Studi Akuntansi Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kediri Jl. Jogoriyan Ngronggo, Kec. Kota Kediri, Kediri, Jawa ...